Lowongan penerimaan bank BI
Bank Indonesia (BI, first called De Javasche Bank) is the central bank of the Republic of Indonesia. As a central bank, the central bank has the sole purpose of achieving and maintaining stability of the rupiah. Stability of exchange rate contains two aspects, namely the stability of the currency for goods and services, as well as the stability of the currency of another country.
To achieve these objectives it is supported by three pillars which are the three areas of its work. The third field of this task is to formulate and implement monetary policy, manage and maintain the smooth operation of payment systems, as well as regulate and supervise banks in Indonesia. All three need to be integrated in order to achieve goals and maintain rupiah stability can be achieved effectively and efficiently.
PENDIDIKAN CALON PEGAWAI MUDA BANK INDONESIA (PCPM BI)
BERGABUNGLAH SEBAGAI GARDA DEPAN DALAM MEMBANGUN PEREKONOMIAN INDONESIA
Untuk Putra/Putri terbaik bangsa yang memiliki integritas dan dedikasi tinggi, komitmen untuk bekerja secara profesional, dan motivasi untuk bersama membangun negeri, BANK INDONESIA mengundang Anda untuk mengikuti seleksi Program Pendidikan Calon Pegawai Muda Bank Indonesia (PCPM - BI).
PERSYARATAN :
Warga Negara Indonesia (WNI)
Pendidikan minimal S1 dengan IPK minimal 3.00 (dari skala 4.00)
Usia maksimal per tanggal 26 Juli 2013 :
26 tahun untuk S1
28 tahun untuk S2
Memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif, ditunjukkan dengan sertifikat ITP TOEFL yang memiliki skor minimal 500 (bukan TOEFL prediksi) atau IELTS dengan skor minimal 5.5.
Bagi yang tidak memiliki sertifikat harus mengikuti Tes Kemampuan Bahasa Inggris yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.
Bersedia menjalani ikatan dinas dan melepas ikatan dinas dari institusi lain
Bersedia untuk tidak hamil selama pendidikan
Tidak memiliki saudara kandung/suami/istri yg bekerja di Bank Indonesia
Bersedia ditempatkan di seluruh kantor Bank Indonesia
Periode pendaftaran : 26 Juli - 1 Agustus 2013
Keputusan untuk memanggil pelamar dan penentuan hasil seleksi sepenuhnya merupakan kewenangan Bank Indonesia serta tidak dapat diganggu gugat.
Selama proses seleksi, Bank Indonesia tidak melayani surat menyurat, E-mail, dan sarana komunikasi lainnya.
Kepada peserta tidak akan dipungut biaya apapun
Undangan formal hanya akan dikirimkan melalui:
Melalui Email akan dikirimkan oleh PCPM BI - EXPERD dengan alamat email: bi@experd.com
Melalui SMS melalui nomor telepon: 08111660253 dan 08111040060
Selalu periksa kembali status aplikasi Anda di https://bi.experd.com
PENDIDIKAN CALON PEGAWAI MUDA BI
PCPM merupakan program penerimaan calon Pegawai Bank Indonesia yang disertai dengan pendidikan dalam rangka kaderisasi pimpinan Bank Indonesia. Bagi calon pegawai yang memenuhi persyaratan pada akhir program pendidikan akan diangkat sebagai Pegawai Bank Indonesia.
Pendidikan / Jurusan : Lulusan S1 atau S2 dari program studi :
Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan
Akuntansi
Manajemen (Keuangan dan SDM)
Ilmu Hukum
Administrasi Niaga/Bisnis
Sosial Ekonomi Pertanian/Agribisnis
Teknik Industri
MIPA Statistika
MIPA Matematika
IPK minimum : 3.00
Periode Lowongan : 26/07/2013 sampai dengan 01/08/2013
TATA CARA PENGAJUAN LAMARAN
Berikut adalah langkah-langkah cara mendaftar :
PENDAFTARAN DAN AKTIVASI AKUN
Anda harus mendaftar untuk memiliki akun di website https://bi.experd.com sebelum melamar. Klik di sini untuk mendaftar.
Lengkapi formulir pendaftaran dengan informasi yang valid.
Setelah mengisi formulir pendaftaran, sistem akan mengirimkan email dengan tautan aktivasi ke email Anda yang terdaftar. Silakan periksa folder "Spam /Bulk Mail" jika Anda tidak dapat menemukannya dalam folder inbox Anda.
Buka email aktivasi dan klik tautannya untuk mengaktifkan account Anda.
Sekarang Anda dapat login ke https://bi.experd.com dengan menggunakan email dan password yang terdaftar.
MELENGKAPI APLIKASI ONLINE
Masuk ke menu "Resume" dan isi semua informasi yang diperlukan dengan benar dalam setiap bagian.
Ada 7 Bagian yang harus diisi: Data pribadi, tempat tinggal, data pendidikan, latar belakang pekerjaan, pengalaman organisasi, data lainnya, dan unggah foto.
Jika informasi sudah Anda lengkapi dan isi dengan benar, klik "Simpan".
MENGIRIMKAN LAMARAN
Setelah mengisi Resume dengan lengkap, pastikan kembali semua DATA dan KOTA Pelaksanaan tes sudah lengkap dan benar. Anda dapat menilik tombol "Klik Disini untuk melamar" untuk melanjutkan proses lamaran.
Pastikan posisi yang Anda lamar cocok dengan kualifikasi Anda.
Klik "Lamar Pekerjaan Ini" untuk mengirimkan lamaran Anda.
Anda akan menerima email konfirmasi yang menyatakan kami telah menerima lamaran Anda.
Jika Anda menemukan kesulitan dalam melakukan proses pendaftaran dan melamar secara online, silakan lihat FAQ terlebih dahulu sebelum menghubungi kami.
INFORMASI DAN KETENTUAN LAIN
Penyampaian lamaran hanya dapat dilakukan secara on-line sesuai dengan periode pendaftaran yang telah ditetapkan. Tidak ada jalur lain yang digunakan dalam proses pengiriman lamaran.
Pelamar wajib memiliki alamat e-mail yang sudah aktif untuk dapat mengikuti proses rekrutmen ini. Penyelenggara tidak melayani perbaikan/revisi alamat e-mail yang salah input oleh pelamar.
Pelamar wajib mengisi aplikasi dengan data/informasi yang benar. Apabila lolos seleksi administrasi, pelamar akan dipanggil untuk mengikuti verifikasi dokumen (bersamaan dengan seleksi Tahap I). Dokumen yang harus dibawa untuk diserahkan pada saat tes Tahap I akan disampaikan kemudian.
Setelah mengisi formulir aplikasi dan mengirimkannya kembali secara on-line, Pelamar akan mendapat konfirmasi pendaftaran melalui e-mail.
Pelamar hanya dapat melamar pada satu jabatan. Pengisian data lamaran kedua akan ditolak oleh sistem secara otomatis.
Aplikasi yang disampaikan diluar batas waktu yang ditetapkan dan/atau tidak dilakukan secara on-line sebagaimana ketentuan pada butir 1 diatas, tidak akan diproses lebih lanjut.
Pelamar yang tidak dapat menunjukkan dokumen administrasi dan/atau data pendukung sesuai persyaratan pada tahap verifikasi dokumen, maka secara otomatis gugur dari proses penerimaan Calon Pegawai Bank Indonesia.
Masa penyampaian lamaran secara on-line dimulai tanggal 26 Juli 2013 pukul 06.00 WIB sampai dengan batas akhir registrasi on-line yang telah ditetapkan tanggal 1 Agustus 2013 hingga pukul 24.00 WIB.
Keputusan untuk memanggil pelamar dan penentuan hasil seleksi sepenuhnya merupakan kewenangan Bank Indonesia serta tidak dapat diganggu gugat.
Peserta tidak dipungut biaya dalam proses penerimaan calon pegawai.
Saturday, 27 July 2013
Lowongan Bank Pemerintah Bank Indonesia
Gabung di facebook / Langganan Lowongan Via Email
JOB INTERVIEW TIPS
QUESTION IN JOB INTERVIEW
While it is impossible to guess exactly what you will be asked during an interview, you can prepare yourself by developing answers to the most common job interview questions. This kind of preparation will not only help you remain calm during the interview, it will help you READ MORE......Job Interviews- Dress for Success
The phrase “Dress for Success” is one of the most overused bits of advice for job hunters. At the same time, it is also the best advice. As unfair as it may seem, humans judge one another on appearance and worse yet, on clothes. It is very unfortunate that such prejudices can’t be left in junior high school where they belong. That being said, you must make every effort to have the right clothes for the job that you are seeking. READ MORE.....