Lowongan Kerja BUMN 2013
PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang is company engaged in manufacturing, trade and services in the field of fertilizer, petrochemicals, agrochemicals, agro-industry and other chemicals,
including the mission of government in distributing and selling subsidized fertilizer in support of national food security.
Saat ini PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang membutuhkan karyawan untuk ditempatkan di berbagai bidang sesuai kebutuhan perusahaan.
I. FORMASI
NO. | TINGKAT | BIDANG PENDIDIKAN | KODE |
---|---|---|---|
1. | S1 TEKNIK | TEKNIK KIMIA | ST-KIM |
2. | S1 TEKNIK | TEKNIK MESIN | ST-MSN |
3. | S1 TEKNIK | TEKNIK SIPIL | ST-SPL |
4. | S1 TEKNIK | TEKNIK FISIKA | ST-FIS |
5. | S1 TEKNIK | TEKNIK INDUSTRI | ST-IND |
6. | S1 TEKNIK | TEKNIK INFORMATIKA | ST-INF |
7. | S1 NON TEKNIK | AKUNTANSI | SN-AKT |
8. | S1 NON TEKNIK | MANAJEMEN KONSENTRASI KEUANGAN | SN-KEU |
9. | S1 NON TEKNIK | SISTEM INFORMASI | SN-SIF |
10. | S1 NON TEKNIK | PERTANIAN (AGRONOMI) | SN-AGN |
11. | S1 NON TEKNIK | MIPA KIMIA | SN-KMR |
12. | S1 NON TEKNIK | HOSPITALITY MANAGEMENT | SN-HSM |
13. | D3 TEKNIK | TEKNIK MESIN | DT-MSN |
14. | D3 TEKNIK | TEKNIK ELEKTRO / LISTRIK | DT-ELT |
15. | D3 TEKNIK | TEKNIK INSTRUMENTASI | DT-INS |
16. | D3 TEKNIK | TEKNIK SIPIL | DT-SPL |
17. | D3 TEKNIK | TEKNIK KOMPUTER | DT-KMP |
18. | D3 TEKNIK | TEKNIK OTOMOTIF | DT-OTM |
19. | D3 TEKNIK | ANALISIS KIMIA | DT-ANK |
20. | D3 NON TEKNIK | AKUNTANSI | DN-AKT |
21. | D3 NON TEKNIK | ASURANSI KERUGIAN | DN-ASR |
22. | D3 NON TEKNIK | ADMINISTRASI | DN-ADM |
23. | D3 NON TEKNIK | MANAJEMEN INFORMATIKA | DN-MIF |
24. | D3 NON TEKNIK | HUMAS | DN-HMS |
25. | D3 NON TEKNIK | BAHASA INGGRIS | DN-BIN |
26. | SLTA | SLTA IPA/SMK | SL-PRD |
27. | SLTA | SMK MESIN | SL-MSN |
28. | SLTA | SMK OTOMOTIF | SL-OTM |
29. | SLTA | SMK LISTRIK | SL-LIS |
30. | SLTA | SMK INSTRUMEN | SL-INS |
31. | SLTA | SMAK (SEKOLAH MENENGAH ANALIS KIMIA) | SL-ANK |
32. | SLTA | SLTA (IPA/IPS) / SMK KEAHLIAN & PENGALAMAN OPERATOR CRANE | SL-CRN |
33. | SLTA | SLTA (IPA/IPS) / SMK KEAHLIAN & PENGALAMAN WELDER | SL-WLD |
34. | SLTA | SLTA (IPA/IPS) / SMK KEAHLIAN & PENGALAMAN CNC | SL-CNC |
35. | SLTA | SLTA (IPA/IPS) / SMK KEAHLIAN & PENGALAMAN RIGGER | SL-RIG |
II. PERSYARATAN
A. PERSYARATAN UMUM UNTUK SELURUH TINGKAT PENDIDIKAN
- Warga Negara Indonesia.
- Batas usia dihitung per 1 September 2013.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah operasi perusahaan.
- Jurusan / Program Studi yang dilamar harus sesuai dengan latar belakang pendidikan yang disyaratkan.
- Hanya diperkenankan mengajukan lamaran untuk satu bidang keahlian.
B. PERSYARATAN KHUSUS UNTUK TINGKAT SARJANA
- Pendidikan S1.
- IPK minimal 2,75 (untuk jurusan dengan akreditasi A), 3,00 (akreditas B & C).
- Usia maksimal 28 tahun.
- Tidak buta warna (total atau parsial) untuk S1 Teknik.
- Jenis kelamin Laki-Laki untuk Jurusan: S1 Teknik Kimia, S1 Teknik Mesin dan S1 MIPA Kimia.
C. PERSYARATAN KHUSUS UNTUK TINGKAT D3
- Pendidikan D3.
- IPK minimal 2,75 (untuk jurusan dengan akreditasi A), 3,00 (akreditasi B & C).
- Usia maksimal 25 tahun.
- Tidak buta warna (total atau parsial) untuk D3 Teknik.
- Jenis kelamin Laki-Laki untuk jurusan: D3 Teknik Mesin, D3 Teknik Elektro/Listrik, D3 Teknik Instrumen, D3 Teknik Otomotif, D3 Analis Kimia, D3 Manajemen Informatika.
D. PERSYARATAN KHUSUS UNTUK TINGKAT SLTA
- Jenis Kelamin Laki-Laki.
- Pendidikan SLTA jurusan SMU/MA IPA dan atau SMK untuk SL-PRD.
- Pendidikan SMK (Teknik Mesin / Otomotif / Listrik / Instrumen / Analis Kimia), sesuai dengan bidang SMK yang dilamar.
- Sekolah yang dimaksud hanya berasal dari SLTA/SMK di provinsi Sumatera Selatan, kecuali untuk formasi SL-ANK (Sekolah Menengah Analis Kimia).
- Nilai kelulusan rata-rata 7,00.
- Usia antara 18 - 20 tahun untuk SLTA/SMK, kecuali untuk SLTA/SMK Pengalaman usia maksimal 35 tahun dan untuk formasi SL-ANK usia maksimal 22 tahun.
- Belum Menikah untuk SL-PRD, SL-MSN, SL-OTM, SL-LIS, SL-INS dan SL-ANK.
- Memiliki pengalaman di keahliannya masing-masing minimal 1 tahun dan diutamakan memiliki sertifikat keahlian (SLTA/SMK Pengalaman).
- Diutamakan tidak sedang kuliah.
- Tidak buta warna (total atau parsial).
- Tidak berkacamata / contact lens.
- Tinggi badan minimal 160 cm.
III. TATA CARA PENDAFTARAN
Persiapan Sebelum Mengajukan Lamaran
- Proses awal registrasi lamaran melalui situs http://www.rekrutmenpusri.com. Proses ini dilakukan sepenuhnya oleh pelamar. Untuk menghindari kesalahan, pelamar dihimbau untuk mempersiapkan seluruh data dan dokumen pendukung yang diperlukan.
- Untuk menghemat waktu akses, sebelum mengisi formulir lamaran ini pastikan bahwa Anda telah menyiapkan data-data berikut :
- File pas photo dengan format JPG/JPEG berukuran maksimal 200 Kb, dengan resolusi minimal 200 x 300 pixels.
- Nomor Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Surat elektronik ( E-mail ) pribadi yang masih aktif yang biasa dan selalu Anda akses secara berkala.
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) transkrip nilai pendidikan terakhir (untuk S1, dan D3) atau Nilai Kelulusan rata-rata (untuk SLTA dan SMK).
- Usahakan untuk mengakses internet tidak pada jam sibuk atau pada tempat umum (warnet / wi-fi) yang kecepatan aksesnya tidak Anda ketahui
- Bacalah terlebih dahulu seluruh persyaratan yang diperlukan sebelum menentukan tingkat dan bidang pendidikan yang mana yang akan Anda lamar.
- Untuk pelamar tingkat pendidikan S1 dan D3, pastikan anda melihat terlebih dahulu peringkat akreditasi program studi anda melalui situs http://ban-pt.kemdiknas.go.id/direktori.php
Registrasi Online
- Siapkan seluruh data yang diperlukan.
- Lamaran hanya melalui registrasi online melalui situs http://www.rekrutmenpusri.com.
- Cari tingkat dan bidang pendidikan yang akan Anda lamar dan isilah formulir yang disediakan.
- Saat pengisian pastikan untuk mengisi formulir dengan benar dan lengkap sesuai petunjuk tertulis. Kesalahan pengisian sehingga terjadi ketidaksesuaian dengan berkas lamaran yang akan dikirim melalui pos mengakibatkan ketidaklulusan pada tahap I (verifikasi administrasi).
- Setelah mengisi formulir aplikasi dan mengirimkannya secara online, pelamar akan mendapat konfirmasi melalui email untuk mencetak lembar verifikasi. Konfirmasi tersebut berisi nomor registrasi yang akan digunakan untuk mengirimkan dokumen. Anda tidak dapat menerima e-mail registrasi apabila alamat e-mail yang anda input salah dan atau sudah tidak aktif, sehingga Anda tidak bisa log-in untuk pengumuman selanjutnya. Kami tidak bertanggung jawab atas kesalahan pelamar dalam memasukkan alamat e-mail.
- Pelamar hanya diperkenankan untuk melamar untuk satu posisi saja. Untuk itu pastikan Anda telah memilih tingkat dan bidang pendidikan yang sesuai, serta menuliskan semua data dengan benar, sebelum menekan tombol Kirim Formulir.
- Pelamar wajib mengisi aplikasi dengan data/informasi yang sebenar-benarnya karena data ini yang akan diklarifikasi saat pelaksanaan verifikasi dokumen.
- Masa registrasi online adalah 10 September - 14 September 2013. Batas akhir registrasi adalah tanggal 14 September 2013 pukul 24.00 WIB.
- Aplikasi yang masuk setelah batas akhir registrasi dan/atau tidak melamar secara online, dianggap tidak berlaku.
Pengiriman Dokumen
- Setelah melakukan registrasi online, Anda akan menerima notifikasi melalui email dan mendapat lembar verifikasi. Cetaklah lembar verifikasi dan persiapkan dokumen-dokumen yang tercantum di dalam lembar verifikasi, yaitu :
- Lembar verifikasi.
- Fotokopi Kartu Tanda Penduduk yang masih berlaku
- Pasfoto berwarna ukuran 4x6 sebanyak 3 lembar
- Surat lamaran
- Daftar riwayat hidup
- Fotokopi ijazah sesuai dengan persyaratan pendidikan yang dilegalisir oleh pejabat berwenang menggunakan cap basah (bukan hasil scan).
- Fotokopi transkrip nilai untuk S1 dan D3 sesuai dengan persyaratan pendidikan yang dilegalisir oleh pejabat berwenang menggunakan cap basah (bukan hasil scan).
- Fotokopi surat keterangan pengalaman kerja dan sertifikat keahlian untuk formasi yang disyaratkan untuk SLTA/SMK berpengalaman
- Kirimkan dokumen-dokumen yang diminta dan masukkan ke dalam amplop coklat. Tuliskan nomor registrasi Anda di pojok kanan atas amplop.
- Kirimkan dokumen ke alamat di bawah ini :
PO BOX PG 8888 PALEMBANG 30000
- Masa penerimaan dokumen dari tanggal 11 - 16 September 2013 . Usahakan untuk mengirimkan dokumen yang diminta sesegera mungkin setelah Anda menerima notifikasi email dan mendapat nomor registrasi.
- Apabila data yang dimasukkan pada registrasi online tidak sesuai dengan data dokumen yang dikirim, maka pelamar dianggap gugur dalam seleksi administrasi.
- Dokumen yang masuk setelah tanggal 17 September 2013 tidak akan diproses dan peserta tidak berhak mengikuti proses berikutnya.
Lain-Lain
- Situs resmi http://www.rekrutmenpusri.com merupakan informasi dan layanan resmi yang terkait dengan Penerimaan Rekrutmen PT Pusri Palembang tahun 2013.
- Proses seleksi PT Pusri Palembang hanya dilakukan sesuai dengan jalur yang telah diinformasikan secara resmi melalui situs tersebut, dan perusahaan tidak bertanggung jawab atas tindakan-tindakan di luar proses seleksi yang telah ditetapkan.
- Rekrutmen PT Pusri Palembang selalu berlandaskan prinsip Good Corporate Governance dan berlangsung secara objektif, fair, akuntabel, dan dapat dipertanggungjawabkan.
- Panitia tidak menerima surat menyurat dalam bentuk apapun terkait dengan pelaksanaan rekrutmen ini.
- Seluruh proses rekrutmen ini tidak dikenakan biaya.